Gelar Peringatan Maulid, Dandim Demak Ajak Teladani Suritauladan Nabi Muhammad SAW

    Gelar Peringatan Maulid, Dandim Demak Ajak Teladani Suritauladan Nabi Muhammad SAW
    Kodim 0716/Demak menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H di aula Makodim, Jalan Kyai Singkil No.1 Demak

    DEMAK - Kodim 0716/Demak menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H di aula Makodim, Jalan Kyai Singkil No.1 Demak, Jumat (06/09/2024).

    Peringatan yang bertema "Giat Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Pers TNI - AD Yang Religius " ini dihadiri langsung Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto, S.E, M.Si., M.M., Ketua Persit KCK Cabang XXXVII Dim 0716 Ny. Wiyani Maryoto, dan diikuti jajaran Perwira dan anggota Makodim 0716/Demak serta pengurus Persit Kodim Demak.

    Acara diawali dengan istighotsah dipimpin Sertu Suwiknyo, dilanjutkan maulidurrosul dipimpin Sertu Muhammad Muslih dan mauidloh hasanah oleh Serda Haji Solikun, Babinsa Koramil 12/Mranggen.

    Komandan Kodim Letkol Kav Maryoto ditemui seusai acara menyebut, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk penghormatan dan bentuk syukur atas rahmat dan karunia Allah SWT, yang telah mengutus Nabi Muhammad SAW sebagai rahmat untuk seluruh alam semesta.

    "Bagi umat Islam, Nabi Muhammad SAW merupakan sosok yang sangat teladan, sehingga wajar banyak umat Islam yang ikut berbahagia ketika memperingati kelahirannya dan menyanjung beliau untuk mendapatkan syafaatnya, " kata Dandim.

    Lebih lanjut, Dandim mengajak kepada seluruh anggota baik prajurit TNI, PNS maupun Persit Kodim Demak untuk mengisi bulan maulid dengan spirit positif meneladani Rasulullah SAW dalam berbagai aspek, utamanya akhlakul karimah, yang merupakan puncak ibadah seorang hamba.

    "Implementasikan uswatun hasanah yang melekat pada diri Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari, sehingga nilai mulia tersebut dapat menjadi pondasi bagi kita untuk menjadi insan sholih dan sholihah, toleran dan peka terhadap kondisi sosial masyarakat, " pungkas Dandim. (Pendim0716).

    demak
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Komsos Dengan Mitra Karib Perbaikan...

    Artikel Berikutnya

    Ibu Persit Panen Raya Di Green House Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami